27 November 2015

Cara Meninggikan Badan Di Usia 20 Tahun

Cara Meninggikan Badan Di Usia 20 Tahun
Cara Meninggikan Badan Di Usia 20 Tahun - Banyak orang yang merasa mempunyai masalah akan tinggi badan yang dimilikinya. Merasa tidak pe-de karena  pendek atau postur yang baru mendekati ideal menurut mereka. Tinggi badan seseorang dipengaruhi oleh banyak faktor, salah satunya adalah faktor genetik.  Bagi kamu yang mulai beranjak ke usia 20 dan merasa belum mencapai tinggi yang diinginkan, banyak yang berpikir keras akan hal ini. Mungkin sempat terlintas untuk pasrah karena beranggapan sudah tidak ada lagi harapan untuk bertambah tinggi. Namun ada beberapa cara meninggikan badan usia 20 tahun yang bisa kamu lakukan.

Pertumbuhan tinggi manusia akan terus mengalami penurunan dengan seiring bertambahnya usia. Namun, tetap ada upaya yang bisa dilakukan untuk menambah tinggi badan meski sudah melewati masa pubertas. Di bawah ini adalah beberapa cara meninggikan badan usia 20 tahun :

1. Merubah Pola Makan Menjadi Lebih Sehat  

Langkah pertama yang mesti dilakukan dalam cara meninggikan badan usia 20 tahun ialah membiasakan untuk mengkonsumsi aneka jenis makanan bernutrisi  dan bergizi. Perubahan pola makan tidak hanya berlaku pada mereka yang diet tapi juga yang ingin meninggikan badan. Hal ini bermaksud untuk menunjang upaya kamu supaya lebih tinggi. Utamakan jenis makanan yang bagus untuk tulang yakni berbagai makanan dengan kandungan kalsium, protein juga vitamin D yang ada di dalamnya. Beberapa diantaranya seperti Susu rendah lemak, jenis kacang-kacangan, brokoli, yogurt, telur, ikan, pisang dan lain sebagainya. Pastinya diimbangi juga dengan asupan makanan lainnya.

2. Menjalani Olahraga Yang Bisa Meninggikan Badan 

Cara meninggikan badan usia 20 tahun selanjutnya adalah dengan berolahraga. Ada banyak jenis olahraga yang difungsikan untuk merangsang pertumbuhan badan. Untuk usia 20 ini, olahraga yang dianjurkan ialah gerakan peregangan tubuh. Beberapa olahraga tersebut diantaranya ialah :

  • Lompat Tali 

Olahraga yang mirip dengan jenis permainan di waktu kamu kecil ini bisa bermanfaat untuk meregangkan kedua kaki serta punggung. Supaya lebih nyaman kamu bisa melakukannya di luar rumah dengan suasana yang asri, seperti di atas lapangan hijau misalnya.

  • Vertikal Hanging 

Olahraga ini menuntut kamu untuk bergelantungan di sebuah bidang, bisa dengan besi, dahan kayu ataupun palang pintu yang ada di rumah kamu. Pastikan ketika kamu menggantungkan badan, kaki tidak menyentuh permukaan di bawahnya. 

  • Berenang 

Bagi kamu yang gemar berenang, bisa menjadi hal menyenangkan sekaligus mencapai keinginan. Dengan berenang, akan meregangkan berbagai otot yang digerakkan seperti halnya punggung. 

3. Perbaiki Posisi Tidur 

Selain beberapa cara di atas, cara meninggikan badan usia 20 tahun lainnya adalah dengan memperbaiki posisi tidur. Posisi tidur paling baik agar tingginya  bisa bertambah yakni dengan posisi tubuh yang lurus. Rebahkan tubuh kamu secara rileks, pastikan tidak ada satu pun anggota badan dalam posisi bengkok atau melengkung. Kedua kaki benar-benar diluruskan dan tidak menggunakan bantal saat tidur.

Berbagai cara meninggikan badan usia 20 tahun di atas tentunya tidak akan menimbulkan perubahan secara signifikan, mungkin hanya sekitar bertambah 2 sampai 5 cm. Karena memang dari yang pernah saya baca, usia 20 tahun ke atas untuk meninggikan badan, hasilnya kurang bisa maksimal. Tetapi, selalu olahraga dan jaga pola hidup agar hidupmu kuat seperti Larry.


2 comments:

  1. cewek atau cowok dikatakan pendek itu punya tinggi badan brp sih?

    ReplyDelete