12 December 2015

5 Sayuran Kaya Protein Untuk Menu Diet Tinggi Protein Anda

5 Sayuran Kaya Protein Untuk Menu Diet Tinggi Protein Kamu - Kamu sedang diet vegan / diet tinggi protein, dan ingin tahu sayuran mana yang banyak mengandung kalsium? Di daftar ini ada 5 makanan super yang dapat menjadi panduan bagi kamu untuk tetap mendapat asupan cukup protein dari sayur mayur.

Saat kita berpikiran tentang protein, maka secara otomatis kita berpikiran tentang makanan yang diambil dari hewan. Kita selalu mendengar dari dokter dan ahli gizi kita mesti membatasi jumlah makanan hewani yang kita konsumi untuk mendapatkan diet yang seimbang. Banyak dari kita yang tidak mengetahui banyak sumber-sumber protein dari sayur-mayur yang tentu saja tersedia di pasaran yang dapat menjadi alternatif bagi sumber protein hewani.

Beberapa sumber protein nabati yang telah lama kita tahu adalah tahu, kacang kedelai, kacang-kacangan, dan biji-bijian sebagai sumber protein, baik saat dimakan sendiri ataupun dikombinasikan dengan whole grains. Kebanyakan dari kita tentu tahu sumber protein nabati lebih baik bagi kesehatan kita karena mereka lebih mudah untuk dicerna yang tentu saja berarti lebih sedikit tenakan pada sistem pencernaan kita.

Tentu saja kamu pernah mendengar tentang superfood, itu adalah makanan yang kaya nutrisi yang dapat membantu tubuh kamu dalam hal metabolisme makanan, meningkatkan pencernaan, dan membantu penurunan berat badan dan menyediakan jajaran vitamin dan mineral yang dibutuhkan oleh tubuh kita untuk memiliki sistem kekebalan tubuh yang sehat. Superfood dibawah ini dapat memberikan zat-zat penting seperti asam lemak, anti oksidan, vitamin, mineral, fiber, klorofil, dan sumber protein komplit yang bebas gula bagi vegetarian atau non-vegetarian yang sedang menjalani diet vegan, atau untuk yang menjalani diet tinggi protein.

Inilah 5 superfood yang kaya akan protein, dan cocok bagi diet tinggi protein kamu:

Bayam

Kita tentu mengetahui bayam adalah sayuran yang cukup spesial. Dari Popeye sampe ke ‘posh salads’ kamu akan menemukan ini di restoran top sebagai menu makan malam, bayam memiliki reputasi cukup baik dan tentu saja bukan tanpa alasan. Satu mangkuk bayam yang telah dimasak mengandung 5.35 gram protein. Bayam juga mengandung flavonoids (sebuah nutrisi dengan zat-zat anti kanker). Bayam juga baik untuk kulit, mata, tulang, dan otak kamu!

Selain itu, bayam juga merupakan sumber vitamin c juga antioksidan, beta karotin, zat besi, dan zat penting lainnya.

Asparagus

Asparagus panggang dengan taburan cuka dapat membuat mulut kamu berair. 8 batang dari sayuran lezat ini mengandung 3.08 gram protein, cukup banyak untuk tanaman yang bisa dibilang "cungkring". Asparagus juga sumber baik dari kalium, glutathione, antioksidan, vitamin C, dan lain-lain.

Kembang Kol

Kembang kol (dan teman-teman satu keluarganya) memiliki banyak sekali manfaat bagi tubuh. Semangkuk kembang kol mengandung 2.28 gram protein dan banyak nutrisi yang dapat mengurangi resiko penyakit kardivaskular dan kanker!
Kembang kol juga merupakan sumber bagus untuk vitamin C, glucosinolates, manggan, Vitamin B1, B2, B3, B5, B6, B9, fosfor dan kalium, juga indole-3-carbinol (yang berguna untuk memerangi zat-zat yang dapat memulai kanker) dan banyak lagi.

Almond

Almond merupakan salah satu makanan ringan yang dapat dikonsumsi sepanjang waktu, baik karena kandungan proteinnya, ataupun kekayan nutrisinya. Almond ada pada puncak dari ujung rantai kacang-kacangan saat berbicara tentang kekayaan nutrisi, yang berarti membuat perut kamu terisi lebih lama. Dengan satu ons mengandung 6.03 gram protein mereka adalah salah satu makanan ringan yang sangat menyehatkan, selain juga mengenyangkan dan cocok untuk kamu yang sedang menjalani diet tinggi protein.
Almond juga merupakan sumber bagus untuk kalsium, fosfor, zat besi, magnesium, riboflavin, asam folat, dan banyak lagi.

Brokoli

Kandungan gizi brokoli sama hebatnya dengan yang terkandung dalam kembang kol, yang tentu saja logis mengingat fakta bahwa mereka sama-sama dari keluarga tanaman cruciferous. Saat masih anak-anak, saya cukup menikmati brokoli hanya karena fakta bahwa bentuknya mirip dengan pohon kecil. Sekarang, saat sudah dewasa, saya menikmati brokoli masih karena fakta bahwa bentuknya terlihat persis seperti pohon kecil dan kandungan gizi yang dikandungnya. Semangkuk brokoli cincang mengandung 5.7 gram protein.
Brokoli juga merupakan sumber bagus untuk asam folat, vitamin C, kalsium (lebih banyak dari yang ada di susu/keju/mentega), dan banyak lagi kandungan gizi yang cukup berguna untuk tubuh.

Demikian 5 makanan kaya protein, yang kamu bisa masukan ke dalam daftar menu saat kamu sedang dalam proses diet vegan / diet tinggi protein.

No comments:

Post a Comment