13 November 2014

Review : Film Interstellar (2014)

Haloooo. . . ketemu lagi sama ane yang rajin menabung, tidak sombong, ramah tamah, senang tersenyum, gemah ripan loh jinawi. Apalah artinya itu. Apa kabar? Baik dong pastinya, ya gak? Ya semoga selalu dalam lindungan Yang Maha Kuasa.

Kali ini ane mau bagi cerita dikit kemarin soal film yang lagi mainstream banget dan ramai diomongin orang. Interstellar. 


Yap, film buatan Cristopher Nolan selalu sukses bikin pelihat film selalu bertanya-tanya, dan masih memperbincangkan meskipun mereka sudah keluar bioskop dan selesai menontonya. Batman the series, Inception, sukses bikin pengunjung puas setelah melihatnya. Kali ini, Interstellar. Film yang berlatar belakang perputaran waktu dan dimensi ini, membuat penonton berpikir untuk mendapatkan inti yang ingin disampaikan. Jalan film yang banyak memuat banyak rumus-rumus fisika dan hukum-hukum alam yang ada, menjadikan film ini sebagai materi pelajaran kuliah yang sangat berat. 

Belum durasi film yang hampir 3 jam, banyak dari penonton menyiapkan pembekalan yang cukup untuk mengikuti "kuliah fisika" di bioskop. 

Film ini, menceritakan tentang seorang keluarga kecil di tengah tanah pertanian. Akhir-akhir ini, bumi seperti "diserang" oleh udara dan cuaca yang buruk yang ke depannya bisa mengancam kehidupan manusia atau bisa membuat kehidupan di bumi punah. Dan, kepala keluarga kecil tersebut yang diperankan oleh Matthew McConaughey menjadi bimbang, dikarenakan dia ditugaskan dalam misi pencarian tempat kehidupan baru di luar angkasa sana dan harus meninggalkan keluarga kecil yang dicintainya, terutama anak perempuannya. Keluarga atau kehidupan semua orang di bumi.


Akhirnya, dia memilih untuk menjalankan misi tersebut dengan resiko dia tidak akan kembali lagi ke bumi. Dia mencari kehidupan baru berdasarkan data-data yang dikirim oleh tim penjelajah sebelumnya yang kehabisan tenaga dan menetap di planet-planet yang dituju. Menilik data-data yang dikirim oleh tim penjelajah sebelumnya, maka dia bersama tim nya dibantu dengan 2 robot canggih menuju kesana dan mengalami banyak kejadian yang tak terbatas ruang dan waktu.

Nah, sampai disitu aja dulu, kalau mau cek trailernya monggo :


Itu hanya awal cerita saja, untuk lengkapnya, monggo ke bioskop terdekat. Ini ane nonton sama temen-temen ane, jadi tenang aja gak bakal bikin putus kayak yang ane alamin pas nonton Fury kemarin.

Rating dari ane sih : 8/10, karena emang ane gak suka nonton film tentang ilmu pengetahun sih hahaha, tapi jalan cerita, efek, dan nilai yang disampaikan ane akuin keren.

Oke, byeeee. . . .

4 comments:

  1. Kemarin, saya juga nonton film ini. Dan... lumayan membosankan hahaha... terlalu futuristik... dan kurang nginjek bumi. Dan ada bagian yang terlalu dipercepat, dan timbul tanya "mengapa?" dan apa mungkin? hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. nah itu, hahaha, untung ane nonton sama temen" jadinya gak kerasa nonton itu film dan mungkin sedikit tidak mengerti isi film gara" banyak bercanda sama temen haha

      Delete
  2. ini seru tapi agak membosankan sih filmya hehehe. kata pertama yang keluar di benak gue setelah nonton ini adalah "ealah. jadi ini mbulet ae". hehehe. tapi ane masih bingung juga, mereka kok bisa dekat sama black hole ya... mana si bapak itu berhasil masuk... padahal selama ini, ane taunya gak ada yang bisa masuk/keluar black hole dengan selamat... tapi yasudah lah. gak usah terlalu di bawa serius hehe :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Salah satu film yang membuat saya seakan lagi di ruang kuliah, gagal paham dan penuh imajinasi, seperti yg mbak gadis rasakan hehehe

      Delete